General Orientation

Pada tahap ini mahasiswa baru disambut oleh kakak BC(Buddy Cordinator) untuk melaksanakan kegiatan selama 6 hari berlangsung, BC adalah orang yang membantu para Buddy dalam kegiatan nya selama FEP berlangsung (GO).

GO dibagi dalam beberapa tahap yaitu Briefing; Binusian Journey; Bunga Rampai; Perkuliahan, Ujian, Registrasi; Binus Maya; Kerohanian; Sukses Kuliah & Aturan Tata Tertib Kehidupan Kampus; Binus Way; Expo; dan Kebersamaan.

Briefing adalah kegiatan dimana BC(Buddy Cordinator) mendampingi mahasiswa baru(Buddy) dan membantu para Buddy dalam memahami kegiatan dan penjelasan FEP yang berlangsung yaitu pada GO, AO, bahkan sampai acara Inauguration. Penjelasan tersebut berupa poin keaktifan untuk sayrat SAT(Student Activity Transcript), SAT merupakan syarat kelulusan kuliah. BC juga perlu mengenalkan tata tertib selama FEP berlangsung dan mengenalkan kepada Buddy nya Mars Binus dan Mars Binusian.

Binusian Journey merupakan sesi yang menjelaskan Global Employability & Enterpreneur Skills (EES). EES Skill sangat penting bagi mahasiswa khususnya mahasiswa baru dalam membantu karir kedepannya untuk mengembangka semua potensi yang ada melalui program yang ada di Kampus Binus. Sesi ini juga menjelaskan beberapa organisasi yang ada di Kampus Binus dan kegiatan ini sangat diperlukan untuk mengasah soft skill kita yang nantinya akan berguna bagi kehidupan selama perkuliahan dan di luar perkuliahan.

Bunga Rampai yaitu kegiatan ajang unjuk gigi bagi para UKM yang ada di Kampus Binus untuk menunjukkan bakatnya dalam masing – masing bidang UKM, kegiatan itu dapat berupa foto, video, pertunjukkan, dan lain – lain. Diharapkan bagi mahasiswa baru yang mengikuti acara itu dapat menikmatinya dan ada keinginan bergabung dalam Organisasi Kemahasiswaan yang sesuai minat. Serta mahasiswa baru dapat mengembangkan bakatnya.

Perkuliahan, Ujian, Registrasi merupakan kegiatan yang di lakukkan untuk mengetahui dan memahami kewajiban selama kuliah, fasilitas, peraturan tata tertib selama perkuliahan berlangsung.

Binus Maya adalah tempat untu melakukkan berbagai kegiatan yang membantu selama perkuliahan diantaranya yaitu kita dapat mengetahui proses belajar online, berkomunikasi dengan dosen bahkan antar beberapa mahasiswa selama online, menggunakan layanan akademik dan bukan akademik. Sesi ini juga menjelaskan fungsi dari Binus Maya sendiri.

Kerohanian yaitu kegiatan UKM kerohanian untuk mengumpulkan beberapa mahasiswa baru dari masing – masing agamanya dikumpulkan dalam kelompok agamanya masing – masing. Kegiatan ini adalah wadah bagi para mahasiswa baru yang ingin mendalami bidang keagamaannya masing – masing dengan bergabung dengan UKM kerohanian masing – masing.

Sukses Kuliah dan Aturan Tata Tertib Kehidupan Kampus yaitu sesi berupa materi untuk memantapkan karir kedepannya dan mengajak agar mahasiswa baru memiliki tujuan yang jelas setelah kuliah selesai dan mampu menegakkan keadilan serta peraturan yang berlaku.

Binus Way adalah sesi materi yang disampaikan oleh Bapak Andreas Chang berupa visi, misi, nilai dan budaya yang ada di Kampus Binus. Materi tersebut menyampaikkan beberapa aspek penting yaitu mengenal sejarah berdirinya Binus, Prestasi yang diraih oleh Binus, dan Tantangan bagi mahasiswa baru untuk bersaing di kancah ASEAN dan Dunia. Diharapkan hal ini dapat membuat jiwa semangat yang tinggi bagi mahasiswa baru dalam bersaing.

EXPO merupakan kegiatan yang dilakukkan oleh UKM dan HMJ untuk memikat ketertarikan mahasiswa baru agar bergabung kedalah Organisasi Kemahasiswaan yang mereka inginkan. Kegiatan ini dapat berupa foto, video, pertunjukkan, persentasi dan lain – lain.

Kebersamaan merupakan acara terkahir dari kegiatan General Orientation berupa kegiatan yang di kumpulkan dalam satu tempat untuk mempererat satu samalain. Kegiatan ini merupakan ajang unjuk gigi memperlihatkan segala kreatifitas yaitu yel – yel Buddy dan yel – yel kelas.

Dari masing – masing acara menurut saya yang paling berkesan adalah saat sesi Binus Way dan Kebersamaan. Alasannya kedua kegiatan tersebut sangat menarik salah satunya Binus Way sangat memotivasi saya untuk menunjang karir yang lebih tinggi lagi dan bersaing secara global.

Kesan dari saya seluruh acara sangat lah penting untuk diikuti karena sangat penting sekali dalam membantu kita saat nanti di dunia perkuliahan dan karir kedepannya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *